Resep Membuat Chawanmushi - Alloooooo sahabat witnifood, sudah masak apa hari ini ? hihi. Ditengah kesibukan yang padat terkadang kita memang harus pintar-pintar memanfaatkan waktu luang dengan menciptakan hidangan untuk keluarga dirumah. Hidangan yang simple dibuat adalah salah satu alternatif untuk dihidangkan pada saat jam makan. Salah satunya adalah Chawanmusi.
Sudah tahukan sahabat witnifood apa itu Chawanmushi? Mari kita bahas yuuukks sahabat witnifood. Chawanmushi adalah makanan khas Jepang. Chawanmushi dibuat dari campuran telur ayam dan dashi yang dikukus di dalam mangkuk. Makanan ini dihidangkan bersama mangkuknya dan dimakan sebagai makanan pembuka. Dhasi sendiri adalah kaldu Khas Jepang dan sudah biasa digunakan dalam pembuatan hidangan Khas Jepang.
Chawanmushi sudah dikenal di Jepang sejak zaman kuno. Chawanmushi tersebut merupakan hidangan segala musim, chawanmushi dapat disajikan dingin jika disantap ketika musim panas atau disajikan sewaktu masih hangat ketika disanpat di musim dingin. Tesktur Chawanmushi yang lembut seperti puding custard pasti akan sangat disenangi oleh anak-anak. Menarik bukan ?
Selain tekstur Chawanmushi yang lembut seperti puding, yang lebih menarik adalah campuran bahan lain di atasnya berupa Jamur shitake, wortel, udang, atau daging ayam dan bahan-bahan lain sesuai selera sahabat witnifood saja. Di Indonesia hidangan Chawanmushi memang belum begitu mudah untuk kita jumpai, mungkin di Restaurant-restauran besar sudah ada, akan tetapi untuk kedai-kedai kecil sepertinya belum semuanya menyediakan masakan Khas Jepang yang satu ini. Dan mungkin memang rasanya belum familiar untuk lidah Indonesia, hehehe.
Nahhhhh daripada sahabat witnifood penasaran dengan kelezatan Chawanmushi khas Jepang, mending sahabat witnifood mencoba sendiri saja dirumah, Resep Membuat Chawanmushi memang sangat mudah, mulai dari bahan dan cara mengolahnya, dijamin deh anak-anak akan menyukainya :) Berikut Resep Membuat Chawanmushi Khas Jepang, disimak yaaa :)
Resep Membuat Chawanmushi
Resep Membuat Chawanmushi |
Bahan-bahan :
- 3 Butir Telur Ayam.
- 1 Ikat Daun Seledri.
- 1 Buah Wortel.
- 2 Buah Jamur Shitake.
- 1 Gelas Air Putih.
- 1 Bks Kaldu Bubuk.
Cara Membuat :
- Langkah pertama adalah potong jamur shitake dan wortel dengan bentuk bunga, kemudian pisahkan daun seledri dari tangkainya.
- Selanjutnya kocok 3 butir telur dalam wadah, kemudian beri kaldu bubuk dan air, kocok hingga bumbu tercapur rata.
- Setelah itu, tuangkan adonan ke dalam cetakan atau mangkuk berukuran sedang.
- Kemudian tambahkan daun seledri, jamur dan wortel yang sudah dipotong tadi.
- Selanjutnya masukkan dalam panci dan kukus selama kurang lebih 20 menit.
Naaah bagaimana sahabat witnifood, Resep Membuat Chawanmushi yang sangat simple, mudah, enak, lezat, bergizi dan pastinya disukai oleh keluarga. Tips jika sahabat witnifood kurang menyukai aroma telur ayam yang menyengat, maka sahabat witnifood dapat menambahkan merica bubuk ke adonan telur Chawanmushi.
Oh iya sahabat witnifood, diatas tadi witnifood sudah memberitahu yaa bahwa Chawanmushi juga dapat dikonsumsi ketika musim panas yakni Chawanmushi ini didinginkan, tapi untuk lidah Indonesia, sepertinya Chawanmushi ini lebih lezat jika disantap saat panas yaa hihi. Yaaaa pokoknya tergantung selera masing-masing saja deh.
Dan untuk bahan campuran juga bisa ditambah dengan bahan lain, misalkan daging ayam, seafood dan lain sebagainya. Selanjutnya sahabat witnifood cobain Resep yang tak kalah lezat juga nih sahabat witnifood, Tekstur hampir sama dengan Chawanmushi, hanya saja rasanya manis hihi, Puding Coklat Oreo. Semoga bermanfaat :)
Post a Comment for "Resep Membuat Chawanmushi Khas Jepang"