Resep Membuat Sambal Bajak - Hai sahabat witnifood, apakah sahabat witnifood tau apa Sambal Bajak itu ? hihi, mendengar nama yang sedikit aneh membuat sahabat witnifood penasaran pastinya. Yang kita tau bajak itu identik dengan bajak laut yah sahabat witnifood, dan bukan berarti Sambal Bajak juga dibuat oleh bajak laut. Selanjutnya kita bahas mengenai Sambal Bajak yuk sahabat witnifood. Biar sahabat witnifood gak penasaran lagi.
Resep Membuat Sambal Bajak ini memang tergolong mudah cara pembuatannya, karena semua bahan diulek, hanya saja sambal bajak harus dimasak dengan minyak goreng/ ditumis ya sahabat witnifood. Sambal bajak ini kerap kita jumpai jika kita sedang mampir di kedai Ayam Goreng atau Ayam Bakar, sangat lezat memang jika sambal ini disantap dengan lauk tersebut.
Resep Membuat Sambal Bajak ini memang tergolong mudah cara pembuatannya, karena semua bahan diulek, hanya saja sambal bajak harus dimasak dengan minyak goreng/ ditumis ya sahabat witnifood. Sambal bajak ini kerap kita jumpai jika kita sedang mampir di kedai Ayam Goreng atau Ayam Bakar, sangat lezat memang jika sambal ini disantap dengan lauk tersebut.
Tingkat kepedasan dapat sahabat witnifood sesuaikan sesuai selere, jika sahabat witnifood menyukai pedas maka sahabat witnifood dapat menmabah volume cabainya. Sambal bajak sangat terkenal dan sangat digemari oleh semua kalangan, karena sambal ini terbuat dari berbagai macam bahan yang witnifood yakin sahabat witnifood menyukai, cita rasa yang terpadu dalam sambal bajak tersebut membuat sambal ini menjadi sambal favorit untuk menemani cemilan bahan untuk disantao dengan nasi sekalipun.
Naaaah bagi sahabat witnifood yang ingin membuat Sambal Bajak tersebut dirumah, sahabat witnifood dapat menyimak Resep Membuat Sambal Bajak yang akan witnifood bagikan sebentar lagi, jangan kemana-mana yaaa, hihi
Resep Membuat Sambal Bajak |
Bahan yang dihaluskan :
- 20 buah cabe rawit merah.
- 5 buah cabe merah besar.
- 4 siung Bawang Putih.
- 2 siung Bawang Merah.
- 2 buah Tomat.
- 1 buah Terasi.
- 1 sdm Gula Merah.
- Garam secukupnya.
Bahan-bahan lainnya :
- 3 sdm minyak sayur.
- 2 lembar daun salam.
- 2 sdm air asam.
- 1 batang serai.
- 1 ruas jari lengkuas.
- Air secukupnya.
Cara Membuat :
- Pertama, campurkan semua bahan yang dihaluskan dengan cobek, bisa juga menggunakan blender.
- Selanjutnya siapkan wajan dan panaskan minyak untuk menumis.
- Setelah minyak panas, masukkan bahan yang sudah dihaluskan, kemudian masukkan daun salam, serai, lengkuas, air asam secukupnya.
- Kemudian tumis hingga harum.
Sajikan Sambal Bajak selagi hangat dengan lalapan seperti Kobis, Timun, Daun Singkong Rebus, Daun Pepaya rebus bahkan dengan Ayam Goreng dan Ayam Panggang. Naaah mudah kan Resep Membuat Sambal Bajak tersebut. Semoga keluarga dirumah menyukainya ya sahabat witnifood.
Demikian Resep Membuat Sambal Bajak yang kali ini witnifood bagikan, semoga bermanfaat dan tetep stay di witnifood.blogspot.com ya dear, banyak Resep yang wajib sahabat witnifood coba dan pastinya tak kalah lezatnya :)
Post a Comment for "Resep Membuat Sambal Bajak Pedas Merakyat"