Resep Membuat Kue Garpu - Kalo ngomongin cemilan pasti sahabat witnifood semangat banget nih. Hihi. Yaaaa entah itu cemilan yang memiliki rasa manis ataupun cemilan yang memiliki rasa asin. Seperti halnya sistick, biji ketapang yang memiliki rasa asin. Biji ketapang juga dapat diganti dengan inovasi yang lain yaitu kue garpu. Hihi. Kenapa disebut dengan kue garpu hayooooo. Bukan karna kuenya berbentuk garpu loh yaaaa. Nanti bakalan witnifood kasih tau kok kenapa disebut dengan kue garpu. Heheh
Biji ketapang atau kue garpu adalah kue kering yang tebuat dari bahan dasar tepung terigu yang mengandung karbohidrat dan dicampur dengan bahan-bahan tertentu agar tercipta rasa gurih. Kemudian kue garpu juga bukan kue yang memiliki bentu garpu seperti yang sudah witnifood ceritakan diatas, melainkan kue garpu adalah kue kering yang dibentuk atau dicetak dengan bagian garpu itu loh.
Mungkin dari sekian sahabat witnifood sudah paham betul bentuk dari kue garpu itu sendiri seperti apa. Dan mungkin juga sahabat witnifood kerap menjumpai kue garpu di dalam toples ketika lebaran dan hari raya lainnya datang. Rasanya gurih, legit dan tekstur kue garpu yang dibagian dalam juga terasa lembut karena Resep Membuat Kue Garpu dibuat dengan ditambahkan margarin.
Kue garpu memiliki beberapa varian rasa. Ada kue garpu yang memiliki rasa asin yang biasanya dibuat dengan campuran keju chedar. Dan ada juga kue garpu yang memiliki rasa manis. Naaaah jika kue garpu yang memiliki rasa manis biasanya dibuat dengan bahan dasar terigu dengan campuran gula pasir dan kelapa parut agar rasa kue garpu lebih gurih dan khas.
Yaaaaah banyak macam sekali ya kalo ngomongin cemilan, dan kali ini witnifood akan membagikan Resep Membuat Kue Garpu rasa asin dengan keju chedar. Cemilan ini dapat dijadikan suguhan ketika ada tamu datang dan sekedar cemilan saat santai. Berikut Resep Membuat Kue Garpu. Disimak baik-baik ya sahabat witnifood :)
Resep Membuat Kue Garpu Keju
Resep Membuat Kue Garpu |
Bahan-bahan :
- Tepung terigu protein sedang.
- Keju cheddar parut halus.
- 1 butir telur Ayam.
- Garam secukupnya.
- Air secukupnya.
- Margarine.
- Minyak goreng secukupnya.
Cara Membuat :
- Langkah pertama adalah campurkan tepung terigu, garam dan keju. Kemudian aduk rata.
- Selanjutnya masukkan air dan telur. Aduk rata kembali.
- Masukkan margarin yang telah dilelehkan. Aduk adonan sampai kalis.
- Ambil sedikit adonan pipihkan lalu tempelkan di punggung garpu ratakan dan sedikit ditekan lalu gulung.
- Lalukan sampai adonan habis.
- Setelah adonan habis di cetak. Goreng dengan minyak panas menggunakan api sedang agar tidak gosong.
- Angkat, tiriskan.
Yeaaaayy kue garpu asin keju sudah jadiii. Gurih banget deh sahabat witnifood. Mudah dan simple banget kan Resep Membuat Kue Garpu nyaaa ? Dan memang dalam Resep Membuat Kue Garpu paling membutuhkan kesabaran yang ekstra adalah saat menyetak adonannya, harus telaten sekaliiiii hehe. Bahan-bahan dan adonan memang sangat mudah untuk dijangkau.
Kue garpu ini juga direcomendasikan untuk sahabat witnifood yang ingin berkreasi membuat cemilan ringan akan tetapi sedang malas bermain dengan oven untuk panggang memanggang, jadi Resep Membuat Kue Garpu adalah pilihan yang tepat. Karena Resep Membuat Kue Garpu adalah mudah yakni dengan cara digoreng.
Demikian Resep Membuat Kue Garpu. Semoga suka ya sahabat witnifood. Oia buat sahabat witnifood yang punya sisa tempe abis dibikin tumisan kemarin, coba deh bikin tempe itu jadi Kroket Tempe. Gurih loh. Selamat mencoba :)
Post a Comment for "Resep Membuat Kue Garpu Keju Yang Gurih"